Aryaduta, Hotel di Dekat Tugu Tani yang Nyaman dan Strategis

Sabtu, Januari 25, 2020

Liburan di Jakarta dan bingung ingin menginap dimana bersama keluarga? Salah satu hotel di dekat tugu tani bernama Hotel Aryaduta bisa menjadi pilihan yang tepat. Hotel yang sudah ada sejak tahun 1976 ini memadukan kenyamanan dan kemudahan untuk para tamu yang menginap.

Hotel di Dekat Tugu Tani
Salah satu kamar di Hotel Aryaduta, Jakarta (Source: aryaduta.com)

Letak hotel di dekat tugu tani inilah memungkinkan para tamu yang menginap di Hotel Aryaduta memiliki akses luas untuk bepergian ke lokasi-lokasi strategis di sekitar hotel, seperti pusat perbelanjaan, tempat kuliner, juga beragam tempat hiburan.

Aryaduta Jakarta memang memiliki lokasi yang sangat strategis, selain dekat dengan Stasiun Gambir, Aryaduta Jakarta juga dekat dengan Monas. Sehingga, bagi keluarga yang berencana liburan ke Monas, bisa menginap di Hotel Aryaduta.

Hotel Aryaduta memiliki lebih dari 300 kamar, terdiri dari Kamar Superior, Deluxe, Signature Deluxe, Signature Superior, Signature Pool Terrace, Junior Suite, Signature Junior Suite, Business Suite, dan Ambassador Suite.

Bagi anda yang merasa lelah setelah berkeliling Jakarta, anda bisa menikmati layanan spa yang nyaman di hotel, atau bagi yang ingin beristirahat saja di hotel, bisa menikmati kolam renang bergaya Bali yang nyaman, atau berolahgara di fasilitas gym hotel.

KEUNTUNGAN MENGINAP DI ARYADUTA
Selain bisa dipesan melalui beragam layanan travelling, Aryaduta juga bisa dipesan langsung melalui website. Ada banyak keuntungan bagi tamu yang melakukan pemesanan secara langsung, seperti:

a. Flexibilitas dalam pembatalan dan perubahan jadwal menginap
      b. Bisa upgrade gratis ke tipe kamar berikutnya selama persediaan masih ada.         
      c. Bagi yang memiliki anak dengan usia di bawah 12 tahun akan mendapat penawaran khusus
d. Check Out hingga pukul 4 sore selama persediaan masih tersedia.     
      e. Jaminan harga terendah dengan pembelian langsung 

BERAGAM PILIHAN RESTORAN DI ARYADUTA
Hotel Aryaduta juga memberikanberagam pilihan restoran, sehingga tamu tidak perlu pergi keluar hotel untuk menikmati makanan yang enak dan suasana yang nyaman. Apa saja pilihan restoran yang tersedia di hotel di dekat tugu tani ini?

      a. Lobby Lounge
Apabila anda ingin rileks, Lobby Lounge bisa menjadi pilihan, dengan layanan penuh kehangatan khas Aryaduta, anda bisa merelaksasi pikiran sambil menikmati cappucino, espresso, koktil, atau wine. 

      b. JP Bistro
Punya janji makan dengan klien atau keluarga, JP Bistro di Aryaduta bisa menjadi pilihan yang tepat. Di sini anda juga bisa menyaksikan ketrampilan serta keahlian lewat dapur show Bistro para chef. Tak hanya hidangan Asia yang disajikan, tapi juga hidangan internasional lainnya.

      c. Ambiente Italian Restaurant
Anda penyuka masakan Italia? Anda bisa datang ke Ambiente Italian Restaurant di Aryaduta yang selalu menghidangkan sajian otentik resep asli Italia.

      d. Shima Japanese Restaurant
Tak hanya restoran Italia, di Aryaduta juga terdapat restoran Jepang, yaitu Shima Japanese Restaurant. Di restoran ini anda dapat menikmati sukiyaki dan teppanyaki yang lezat.
   
      e. Pool Cafe
Bagi yang suka menikmati suasana alam, poll cafe bisa menjadi tempat bersantai yang menenangkan. Hidangan yang ringan dan sehat menjadi lebih lezat saat disantap di tepi kolam dengan desain alam tropis Pulau Bali.

Hotel di dekat tugu tani ini bisa dipastikan akan memberikan pengalaman menginap yang tak terlupakan. Selain nyaman untuk tempat beristirahat dan bersantai, Aryaduta juga menjadi hotel yang sangat disarankan apabila ingin mengadakan konferensi, rapat, serta pesta pernikahan karena di hotel ini tersedia ballroom yang bisa mengakomodir 800 tamu dengan fasilitas audiovisual serta staf yang profesional.

1 komentar

  1. Salah satu hotel yang sepertinya akan kukunjungi deh kalau nanti berada di Jakarta. Untuk harganya berapa nih kak? Terjangkau kan yak?

    BalasHapus